Gambar Waterweel Plant
Sumber : Doc.videopenerbit
Waterweel
plant/ Aldrovanda
(Lenticula palustris Indica)
Nama Aldrovanda diambil dari nama seorang naturalis Italia, Ulisse Aldrovandi (untuk menghormati). Waterweel plant (Aldrovanda) adalah tumbuhan yang masih satu jenis dengan sundews. Spesies ini ditemukan di Eropa, Asia, Afrika dan Australia. Aldrovanda hidup di dalam air. Panjang tanaman dewasa antara 6-20 cm (Aston, 1983). Aldrovanda memiliki banyak sekali perangkap. Perangkap tersebut merupakan organ daun yang termodifikasi dan berada pada bagian batang. Perangkap Aldrovanda terdiri dari dua lobus yang membuka bersama (untuk membentuk sebuah buku yang terbuka). Perangkap akan memutar sehingga titik buka perangkap berada di luar dan di dalam, dilapisi oleh lapisan rambut pemicu (berukuran 6-8mm), dan akan menutup jika ada kontak dengan invertebrata air.
Gambar Tumbuhan Venus
Sumber : Doc.videopenerbit
Venus Fly Trap
(Dionaea
muscicapula)
Tumbuhan Venus hidup di rawa-rawa. Tumbuhan ini banyak ditemukan di Carolina. Tanaman ini memperoleh nitrisi dari berbagai jenis serangga, seperti lalat, capung, kupu-kupu, kumbang, serta arakhnida (laba-laba) yang terjebak pada daun yang telah termodifikasi. Serangga yang terjebak pada tanaman venus biasanya karena tertarik dengan warna merah penjerat yang menawan, maupun karena aroma khas yang dikeluarkan tanaman tersebut. Tumbuhan ini menangkap mangsa dengan organ daun yang telah termodifikasi menjadi dua bagian. Apabila mangsa (serangga atau arachnida) menyentuh bagian sensitif yang berbentuk seperti duri, maka akan menimbulkan rangsangan. Rangsangan tersebut akan mengakibatkan daun yang termodifikasi menjadi perangkap menutup. Daun tersebut semakin lama semakin erat menutup karena serangga yang panik menyentuh duri sensitif pada daun secara berulang-ulang. Pada akhirnya serangga maupun arachnida terperangkap dan mati, kemudian tercerna oleh cairan khusus yang dihasilkan oleh daun.
Gambar Tumbuhan Nepenthes
Sumber : smartpustaka.com
Kantong Semar
(Nepenthes)
Tumbuhan kantong semar banyak ditemukan di hutan-hutan pedalaman Kalimantan. Kantong pada tumbuhan Kantong Semar merupakan ujung daun yang termodifikasi. Kantong tersebut memiliki panjang sekitar 36cm dengan lebar perangkap sekitar 19cm. Pada dinding kantong tersebut terdapat cairan nektar. Akan tetapi, selain terdapat nektar, di dalam kantong tersebut juga terdapat suatu kelenjar yang mampu mengeksresikan cairan enzim tripsin dan pepsin. Cairan tersebut digunakan untuk menjerat dan mencerna mangsanya. Biasanya serangga seperti semut, lebah, atupun lalat yang tertarik dengan bau nektar pada kantong semar akan masuk ke dalam kantung, nenjilat nektar pada dinding-dinding kantung dan bila tidak beruntung mereka akan tergelincir, jatuh ke dalam cairan enzim yang kemudian akan menghancurkan tubuh mereka. Tumbuhan Kantong Semar akan menyerap zat-zat seperti halnya nitrogen dari bangkai serangga yang telah mati dan membusuk di dalam kantung.
Gambar Portuguese
sundew
Sumber : Doc.videopenerbit
Portuguese
sundew
(Drosophyllaceae lusitanicum)
Portuguese sundew adalah tanaman asli Portugal, Spanyol dan Maroko. Ketinggian tumbuhan Portuguese sundew bisa mencapai 1,5 m. Tanaman ini merupakan salah satu dari beberapa tanaman karnivora yang tumbuh di tempat yang kering seperti tanah alkalin (biasanya ditemukan di hutan pinus). Tanaman ini memiliki aroma khas untuk menarik mangsa seperti serangga. Serangga yang tertarik pada aroma tersebut akan mendekat dan hinggap, lalu tertangkap oleh lendir yang dikeluarkan oleh kelenjar yang terdapat pada daun (panjang daun sekitar 30cm). Serangga yang terperangkap biasanya mencoba untuk lolos dengan bergerak-gerak. Akan tetapi mereka justru semakin terperangkap oleh cairan tanaman lendir Portuguese sundew yang lengket seperti lem. Daun Portuguese sundew akan menggulung ketika ada insekta yang terperangkap (secara perlahan-lahan). Melalui hewan kecil (seperti insekta) yang terperangkap dan mati pada daun, Portuguese sundew memperoleh nutrisi.
https://nugrahascience888.blogspot.com/
BalasHapusNaFaS NuSA ready beberapa macam tanaman karnivora nih. ☺☺☺ Monggo, silakan, bagi yang hendak mencoba atau menambah koleksi tanaman karnivora. Link sebagai berikut yak,... :
BalasHapus》Drosera Humpty Doo (TANAMAN HIDUP) - Drosera Merah - Humpty Doo Sundew
https://tokopedia.link/UlrzRQ2Hghb di toko NaFaS NuSA
》Filiformis Sundew (TANAMAN HIDUP) Drosera Filiformis Pemakan Serangga
https://tokopedia.link/vIvetXnZqhb di toko NaFaS NuSA
》VFT Red Dentate - Venus Fly Trap Red Dentate - VFT Merah (Red)
https://tokopedia.link/dK9mUzTSIgb
》Drosera Indica - Tanaman Pemakan Serangga
https://tokopedia.link/PpghL6fMPgb
》UG - Utricularia graminifolia (Daun Darat) - Grass Leaved Bladderwort
https://tokopedia.link/4dp1NckMPgb
》Omisa Sundew (Drosera Omisa) atau Gemmae Omisa Sundew
https://tokopedia.link/2MukJs2QKgb
》Drosera Capillaris L.L. - Tanaman Pemakan Serangga - Capillaris Sundew
https://tokopedia.link/hdA7w04LPgb
》Drosera Adelae - Adelae Sundew - Tanaman Pemakan Serangga
https://tokopedia.link/cqowPDXBpgb
》Drosera Sessilifolia - Sessilifolia Sundew - Tanaman Pemakan Serangga
https://tokopedia.link/6Ngnjf6QKgb
》Drosera Adelae Red - Tanaman Karnivora Pemakan Serangga
https://tokopedia.link/VPBlxtzMPgb